Wednesday, February 23, 2011

SUDUT PANDANG

1. ""apakah sebagai orang pertama atau sudut pandang "Aku-an" yaitu pengarang seolah-olah menjadi tokoh utama dalam cerita, atau sudut pandang orang kedua yang seolah-olah pengarang menjadi pembaca sekaligus menjadi salah satu tokoh dalam cerita (yang ini agak jarang), dan sebagai orang ketiga yaitu pengarang memosisikan dirinya hanya sebagai "narator", maksudnya menceritakan si tokoh (dengan segala karakter, gerak-gerik tokoh ataupun setting, dll) hanya dari luar saja"


2. Sudut pandang adalah cara pengarang menempatkan dirinya terhadap cerita atau dari sudut mana pengarang memandang ceritanya. Berikut ini beberapa sudut pandang yang dapat digunakan pengarang dalam bercerita. 
a. Sudut pandang orang pertama, sudut pandang ini biasanya menggunakan kata ganti aku atau saya. Dalam hal ini pengarang seakan-akan terlibat dalam cerita dan bertindak sebagai tokoh cerita. 
b. Sudut pandang orang ketiga, sudut pandang ini biasanya menggunakan kata ganti orang ketiga seperti dia, ia atau nama orang yang dijadikan sebagai titik berat cerita. 
c. Sudut pandang pengamat serba tahu, Dalam hal ini pengarang bertindak seolah-olah mengetahui segala peristiwa yang dialami tokoh dan tingkah laku tokoh. 
d. Sudut pandang campuran, (sudut pandang orang pertama dan pengamat serba tahu). Pengarang mula-mula menggunakan sudut pandang orang pertama. Selanjutnya serba tahu dan bagian akhir kembali ke orang pertama.

sumber  
http://id.shvoong.com

3. Sudut Pandang/cara bercerita/poSUMBERihttp://lubisgrafura.wordpress.comn of view
Sudut pandang di dalam karya sastra, khususnya prosa (cerpen, novel, roman) adalah salah satu unsur sastra, yaitu unsur intrinsik. Sudah tahu kan unsure intrinsik dan ekstrinsik karya sastra? Kita jabarkan dulu berbagai macam sudut pandang tersebut:
Coba lihat contoh berikut ini:
Kali ini lupus sedang sial. Semenjak tadi siang Lupus ditinggal Mami dan Lulu sampai siang belum pulang. Tetapi tunggu, kesialan Lupus tak berlangsung lama ketika ada suara daun pintu di ketuk. Lupus yakin itu adalah Mami dan Lulu. Ia sudah membayangkan sate kambing yang pedas dengan gule yang nikmat. Tetapi
Coba perhatikan paragraf berikut
Ari adalah perempuan tercantik bagiku. Ia adalah kepulanganku. Ia seperti rumah jiwa dan ragaku. Betapa tidak, segala kelelahan hidup dapat kusandarkan kepadanya. Ari adalah sosok perempuan ideal bagi diri ini.
Sudah bisa mengambil kesimpulan?
 Berikut adalah tabel sudut pandang dan kata ganti orang (pronominal persona)
Persona
Tunggal
Jamak
Pertama
Saya, engkau, daku, beta, hamba
Kami, kita
Kedua
Engkau, kamu, hamba, dikau
(Engkau, kamu, hamba, dikau) + sekalian, kalian semua
Ketiga
Ia, dia, beliau, Lupus, Ari, Tia
mereka

No comments: